deskripsi gambar

Tips Mudah Mendaki Gunung Merapi Jawa Tengah

Seperti yang kita ketahui Gunung Merapi merupakan merupakan salah satu Gunung yang paling Berbahaya Indonesia Khususnya di Jawa Tengah. Aktivitas Vulkanis Gunung Merapi merupakan salah satu yang paling aktif di Indonesia dengan siklus letusan setiap 4 Tahun sekali. Maka dari itu bagi anda yang berminat mendaki Gunung ini harus mempunyai persiapan yang matang seperti mengetahui jalur pendakian, persiapan fisik dan psikis, juga peralatan yang memadai. Dan berikut dibawah ini adalah beberapa tips jika kamu ingin mendaki Gunung Merapi



1. Cek Keadaan Fisik Kita
Mengecek keadaan fisik adalah yang paling utama dalam setiap pendakian Gunung, karena dengan fisik yang baik diharapkan kita dapat mengatasi masalah-masalah yang ada di Gunung seperti cuaca, medan pendakian, dan suhu. Jangan sekali-sekali memaksakan mendaki Gunung jika memang kondisi tubuh kita sedang tidak fit atau bugar.

2. Cek Perengkapan 
Perlengkapan yang akan kita bawa sebenarnya tidak harus selalu banyak dan lengkap. Karena selain mubadzir karena tidak digunakan membawa peralatan yang banyak juga dapat menambah beban bawaan kita. Maka dari itu pilihlah perlengkapan sesuai dengan fungsinya (efektif dan efisien) namun yang paling penting tentu saja membawa P3k, Tenda, Sleeping Bag, Kompor, dan matras. Karena pendakian merapi tidak terlalu membutuhkan waktu yang lama dan bisa dilakukan dalam satu hari pendakian maka dari itu jangan teralu membawa logistik yang berlebih.

3. Cek Status Gunung
Mengecek status Gunung juga sangat penting selain karena seperti yang kita ketahui Gunung Merapi merupakan Gunung yang sangat aktif. Jangan sekali-sekali memaksakan mendaki jika memang pendakian sedang ditutup.

4. Jangan Mendaki Sampai Puncak Jika Cuaca Buruk
Jangan sekali-sekali memaksakan untuk mendaki ke puncak jika memang cuaca sedang buruk atau berkabut karena posisi puncak Gunung Merapi sangat rawan.

5. Jangan Duduk di Pinggiran Kawah
Seperti yang kita ketahui beberapa bulan lalu tentang seorang pendaki yang terjun ke kawah merapi karena berusaha mengambil foto dengan duduk dipinggiran kawah. Hal itu sangat dilarang sekali selain berbahaya tanah di Gunung Merapi sangat labih dan mudah longsor sekali saja kita terjatuh ke kawah kemungkinan kita selamatnya adalah 0,001%. 

6. Batas Maksimal Berada di Puncak Gunung Merapi adalah 30 Menit


7. Membawa Masker

Bawalah selalu masker karena jalur merapi di dominasi oleh jalur pasir dan bebatuan sehingga jika jalur dalam keadaan kering otomatis jalur akan sangat berdebu apalagi bila ditambah banyak orang yang sedang mendaki. 

8. Perhatikan Saat Sedang Turun
dilarang berlari ketika turun dari puncak merapi karena bisa merontokan batu-batu dan sangat berbahaya bagi diri kita sendiri maupun orang yang ada di bawah

9. Jangan pernah mendaki Gunung Sendiri
Mendakilah bersama teman anda karena pendakian yang ideal itu dilakukan minimal oleh 3 orang, selain untuk berjaga-jaga bila ada sesuatu yang tidak diinginkan seperti sakit. Hitungan ganjilpun akan lebih mudah menentukan keputusan jika sedang diadakan poling dalam memilih sesuatu seperti tempat camp, keputusan menggapai puncak maupun menentukan arah jika seandainya tersesat.

10. Dan yang terakhir yang paling penting adalah mentaati peraturan yang sudah ditetapkan, jangan merasa jago-jagoan dalam mendaki Gunung karena alam itu sangat ganas dan tidak bisa ditebak, kematiaan dapat datang kepada siapa saja tidak mengenal pendaki pemula ataupun pendaki senior. Seperti kutipan yang saya ambil dari tulisan tentangga yang berbunyi “Mendaki Merapi itu mudah, tapi yang tidak mudah adalah bertindak dewasa di sepanjang jalur pendakian”.



Referensi :
http://www.juraganoutdoor.com/pages/articles-17/tips-mendaki-gunung-saat-puasa-ramadhan-2.html
https://www.brilio.net/news/mau-mendaki-gunung-merapi-berikut-tips-amannya-150519i.html
Gambar : 
www.bukanpepatah.com
g4d4adventure.wordpress.com

Related : Tips Mudah Mendaki Gunung Merapi Jawa Tengah

0 Response to " Tips Mudah Mendaki Gunung Merapi Jawa Tengah "

Post a Comment

Silahkan beri komentar !!!!
Penulis akan sangat senang sekali jika ada yang berkomentar, bertanya maupun menambahkan