deskripsi gambar

5 Tempat di Gunung Papandayan Yang Tidak banyak di Ketahui

Siapa yang tak mengenal gunung papandayan. Gunung yang terletak di kabupaten garut ini belakang menjadi salah satu gunung yang paling banyak di daki, tidak heran memang selain memiliki pemandangan yang indah gunung papandayan juga memiliki medan yang relative landai sehingga sangat mudah untuk di daki. Namun dari beberapa keindahan yang di miliki gunung papandayan ternyata gunug papandayan juga menyimpan beberapa tempat menarik  yang jarang di kunjungi. Dan berikut adalah beberapa tempat menarik di gunung papandayan yang jarang di kunjungi.

1. Tebing soni
jalur pendakian gunung papandayan
suasana sekiyar tebing soni [photo by luarruang.com]
Tebing soni letaknya sebenarnya dekat dengan kawah papandayan bagi anda yang pernah berkunjung ke papandayan mungkin pernah melihat di sisi sebelah kana nada tebing yang menjulang tinggi,nah itulah tebing soni. Bagi sebagian orang mungkin akan mengira bahwa tebing soni tidak mungkin dapat di daki namun itu salah buat anda yang ingin pergi ke tebing soni anda bisa berjalan melipir kea rah kanan naik agak ke atas. Jalurnya sedikit menanjak dan berbatu terus ikuti jalur yang menanjak sampai menemukan vegetasi cantigi belok ke kanan.Untuk sampai ke puncak tebing soni dari kawah papandayan di butuhkan waktu sekitar 10 – 20 menit. Dari tebing soni kalian bisa melihat gunung cikuray dan kawah papandayan.

2. Curug Papandayan
jalur pendakian gunung papandayan
curug papandayan [photo by mostlikedtags.com]
Menurut informasi curug papandayan dapat di tempuh sekitar 1- jam dari parkiran camp david gunung papandayan, untuk jalurnya saya kurang begitu paham namun menurut perkiraan saya curug papandayan terletak di antara dua bukit dekat longsoran jalan yang terputus. Karena di antara 2 bukit itu mengalir sebuah sungai kecil yang sering kita lalui ketika mendaki gunung papandayan. Lokasinya yang sulit dan cukup berbahaya membuat curug ini jarang sekali untuk di kunjungi.

3. Pucak Papandayan
jalur pendakian gunung papandayan
pemandangan sebelum puncak papandayan [photo by usjourneytravel.wordpresscom]
Puncak papandayan lokasinya berada berada di tebing kiri kawah gunung papndayan yang sring kita lihat ketika mendaki. Untuk jalurnya sendiri bisa di tempuh dari tegal alun lurus mengikuti jalan setapak sampai pada sumber air dilanjutkan dengan menyebrangi sumber ain naik pada punggungan bukit yang ada di sebelah kiri kita. Jalurnya cukup jelas namun sedikit agak sempit dan tertutup tapi anda jangan khawatir karena banyak tanda yang di pasang sepanjang jalur dengan menggunakan tali rapia. Puncak papndayan sebenarnya tertutup oleh pepohonan namun sebelum puncak ada spot terbuka sehingga anda bisa melihat tegal alun dan kawah papandayan dari ketinggian.


4. Goa jepang
jalur pendakian gunung papandayan
goa jepang papndayan [photo by objekwisatapopuler.com]
Goa jepang berada di atas danau papandayan, bila anda pernah menuju danau papandayan anda akan melihat hutan mati yang berada di dekat tebing gunung papandayan teruslah berjalan kesana kemudian cari sendiri karena memang tidak ada jalur yang jelas untuk menuju kesini. Namun anda dapat mengetahui keberadaan goa jepang dengan adanya tugu. Tepat di bawah tugu di sanalahlokasi goa jepang.

5. Danau Papandayan
jalur pendakian gunung papandayan
danau papandayan [photo by deardesy.blogspot.com]
Dari hutan mati sebenarnya danau papandayan sudah kelihatan namun untuk menuju ke sana dari camp david /kawah papandayan anda dapat memilih jalur di sebelah kiri jalur utama  berjalan menuju kiri terus berjalan mengarah pada asap yang terlihat mengepul dari kejauhan..lokasinya berada tepat di bawah hutan mati

Related : 5 Tempat di Gunung Papandayan Yang Tidak banyak di Ketahui

4 Responses to " 5 Tempat di Gunung Papandayan Yang Tidak banyak di Ketahui "

  1. tegal panjang bro surga tersembunyinya

    ReplyDelete
  2. tegal panjang memang bagus tp itu kawasan konservasi gan jadi sangat tidak di anjurkan untuk mengunjung tempat itu soalnya tempat bermain para satwa yang masih tersisa di gunung papandayan. Jangan gara" kita main kesana penghuni lokal malah pada takut karena banyak manusia.mereka juga sama makhluk hidup sama seperti kita ingin menikmati alam hehe

    ReplyDelete
  3. Baru ja ke sana. Tak sprti gnng yg lainnya. Kcwa ga ngerti dmna puncaknya. Jalurnya pnuh misteri ga ada ptunjuk..kcuali bayar gaide yg ckup lmyan..rata2cm smpetegal alun..

    ReplyDelete
    Replies
    1. untuk nampe puncak bisa lewat tegal alun gan
      memang tidak ada petunjuk jalan karena puncak papandayan jarang dikunjungi

      Delete

Silahkan beri komentar !!!!
Penulis akan sangat senang sekali jika ada yang berkomentar, bertanya maupun menambahkan