Jalur pendakian gunung gede pangrango via gunung putri merupakan jalur pendakian yang paling berat di banding dengan 2 jalur lainnya seperti jalur cibodas dan jalur salabintana. Namun bagi anda yang ingin mendaki gunung gede via gunung putri tidak ada salahnya karena jalur ini merupakan jalur terpendek naumun dengan medan yang terus menanjak sampai alun alun surya kencana.
suasana sekitar puncak gunung gede [photo by wisataciboda.com] |
Rute
Semua kota – Jawa Barat = Cianjur – Pasar Cipanas – Gunung Putri
Jalur Pendakian
1. Basecamp – Legok Leunca (1-1,5 jam)
Dari basecamp menuju legok leunca di butuhkan waktu sekitar 1 sampai 1,5 jam dengan jalur yang masih datar agak menanjak dan di dominasi oleh perkebunan warga
2. Legok leunca – Buntut Lutung (1,5-2 jam)
Dari legok leunca menuju buntut lutung perjalanan sudah mulai terasa berat dengan jalur yang sudah menanjak di butuhkan waktu sekitar 1,5 sampai 2 jam.
3. Buntut Lutung – Lawang Sekateng (1,5-2 jam)
Dari buntut lutung sampai lawang sekateng bisa di bilang merupakan jalur yang paling berat jalur yang terus menanjak di dominasi oleh akar pohon dan bebatuan. Di butukan waktu sekitar 1,5 ssampai 2 jam tergantung dari langkah kita dan lamanya waktu beristirahat.
4. Lawang Sekateng – Simpang Malebar (2 – 2,5 jam)
Selannjutnya menuju dari lawang sekateng menuju simpang malebar di butuhkan waktu sekitar 2 sampai 2,5 jam jangan harap anda mendapatkan bonus dari jalur ini karena jalur menuju simpang malebar hampir sama dengan jalur dari buntut lutung menuju lawang sekateng dengan dominasi pohon yang rimbun di sepanjang jalur pendakian khas gunung di Jawa Barat
5. Simpang Malebar – Alun-alun Surya Kencana (1 – 1,5 jam)
Dari simpang malebar hanya memerlukan waktu sekitar 1 jam menuju jalur alun-alun surya kencana. Alun-alun surya kencana adalah tempat datar yang sangat luas yang di tumbuhi banyak bunga edelewis. Disini biasanya para pendaki mendirikan tenda untuk bermalam.
6. Alun alun Surya Kencan – Puncak Gede (1 jam)
Untuk menuju puncak gede anda tinggal mendaki bukit yang terlihata di suryakencana di butuhkan waktu sekitar 1 jam. Di puncak gunung Gede anda dapat melihat pemandangan kawah dan surya kencana dari ketinggian. Selain itu puncak gunung Gede juga akan terlihat di sini.
Info gunung Gede
TNGGP : 0263519415 /
0263512776 ,
pak Usep : 081912021180
pak Usep : 081912021180
Telp/fax : +62 263 512776
Telp/fax : +62-263-519415 (untuk booking)
Email info@gedepangrango.org | booking@gedepangrango.org
Facebook : http://www.facebook.com/bbtngedepangrango
Website: http://gedepangrango.org
Tidak di temukan sumber air di sepanjang jalur pendakian
Jalur di dominasi oleh jalur yang terjal
Tags
:
Jalur Pendakian
,
Jawa Barat
0 Response to " Jalur Pendakian Gunung Gede Via Gunung Putri "
Post a Comment
Silahkan beri komentar !!!!
Penulis akan sangat senang sekali jika ada yang berkomentar, bertanya maupun menambahkan